WONOGIRI=Lakalantas tidak hanya terjadi di jalan raya. Celaka bisa saja terjadi di jalan perkampungan. Seperti dialami oleh siswi kelas satu sekolah dasar (SD) bernama Anisa Wijayanti (6) dan ayahnya Supardi (44) warga Bantalan Wetan RT 02 RW 01 Ngadirejo Kecamatan Eromoko.
Dia meninggal dunia di rumah sakit akibat terluka parah menyusul lakalantas yang terjadi di jalan rabat kampong di Jl Bontalan Kulon RT 01 RW 1 Dusun Ngadirejo Kecamatan Eromoko. Kecelakaan terjadi saat berangkat sekolah bersepeda onthel sekira pukul 07.15. Rabu (9/2) kemarin. Anisa dibonceng ayahnya.
Lakalantas itu melibatkan pit onthel yang dikayuh Supardi dengan mobil Toyota picup AD 1834 UG dikemudikan oleh Hariyanto (38) warga Dusun Gendeng RT 03 RW 02 Desa Sumberejo Kecamatan Eromoko, sepeda motor Suzuki smash AD 5392 MR yang dikendarai oleh Purwanti (31) warga Surukulon RT 01 RW 07 Minggarharjo Kecamatan Eromoko.
Kapolres Wonogiri AKBP Drs Nanang Avianto melalui Kasatlantas AKP M Ridwan didampingi Kanitlaka Iptu Jumari, Kamis (10/2), mengemukakan kronologisnya, sepeda motor smash dari arah timur ke barat. Pengendara sepeda onthel di belakang Suzuki smash. Sementara mobil kijang picup dari arah berlawanan.
Kecelakaan berawal ketika pengendara smash berhenti untuk memberikan kesempatan mobil dari arah berlawanan melewati terlebih dahulu. Nahas menimpa Supardi, pit onthelnya menabarak motor smash. Anisa yang dibonceng di belakang terjatuh ke jalan, nyaris bersamaan mobil dari arah berlawanan meluncur deras tak terkendali hingga menabrak Anisa di jalan sempit itu.
“Pengemudi mobil sudah sempat mengerem, namun tetap saja kecelakaan itu terjadi. Korban dilarikan ke RS BLU SMS Wonogiri karena terluka parah di kepalanya, namun tidak tertolong,” terang Kanitlaka. Kini pihaknya belum bisa melakukan penyidikan, karena saksi dari pihak korban masih berduka. Terlebih saksi Supardi menyakssikan sendiri lakalantas yang dialami Anisa.
Jumari mengingatkan agar kepada pengguna jalan baik di kampong maupun di jalan raya tetap memerhatikan keamanan dan keselamatan pengendara lain. (bsr)