infowonogiri.com-MANYARAN-Inilah Suparyanti (45) wanita yang hilang diduga karena pergi bersama pria idalam lain (PIL) asal Desa Kepuhsari Kecamatan Manyaran. Oleh Kades Kepuhsari hilangnya Suparyanti dilaporkan ke Bupati Wonogiri.

Foto Suparyanti telah diperbanyak dan disebarkan oleh Muspika Kecamatan Manyaran. Dengan harapan jika ada pihak yang mengenali keberadaan Suparyanti diminta melaporkan ke Pemda Wonogiri atau ke Muspika Kecamatan Manyaran, pada 0273.321002/081329305672.

Seperti diberitakan sebelumnya, Suparyanti pergi dari rumahnya di Dusun Kepuh Tengah RT 3 RW 01, Desa Kepuhsari, Kecamatan Manyaran, sejak Minggu (5/2) lalu. Suaminya, Kardi (49) menduga, Suparyanti (Sup) pergi dengan pria idaman lain (PIL).

Kardi, suami suparyanti bersama cucunya, telah melaporkan ke Mapolsek Manyaran. Kapolres Wonogiri AKBP Ni Ketut Swastika melalui Kapolsek Manyaran AKP Sumitro membenarkan telah menerima laporan tersebut.

Kronologisnya, Suparyanti pergi dari rumah pukul 03.00 WIB. Sebelum pergi, Kardi – Supayanti perang mulut. “Kardi menduga, istrinya punya PIL. Tapi Kardi tidak tahu siapa PILnya. Kardi curiga dari sms dan tilpon yang diterima istrinya,” kata Kapolsek. ([email protected])

By Redaksi

One thought on “Inilah Suparyanti Wanita Yang Dilaporkan Hilang”

Tinggalkan Balasan