infowonogiri.com-WONOGIRI–Sebanyak 34 jiwa dari 10 Kepala Keluarga (KK) asal Kecamatan Puh Pelem dan Kecamatan Tirtomoyo Kabupaten Wonogiri ditransmigrasikan ke Desa Terentang SP 1, Kabupaten Kubu Raya Sumatera Barat, Jumat (3/12) kemarin.
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Wonogiri, Sri Wiyoso mengemukakan para transmigran ini akan diberi materi pembekalan terlebih dahlu di Disnakertran Propinsi Jawa Tengah. Menurutnya, animo wong Wonogiri terhadap program transmigrasi cukup tinggi.
Terbukti, ada 60 KK yang sudah memohon menjadi transmigran. Namun, mayoritas pemohon justru berasal dari daerah pertanian yang tergolong subur. Sebaliknya, petani yang tinggal di wilayah tandus dan kering justru jarang yang berminat mengikuti program transmigrasi ini.
*Wonogiri telah memberangkatkan tranmigran sebanyak 90.006 jiwa.
Di sisi lain bagi mereka yang tertarik, karena mendengar cerita keberhasilan para transmigran yang lebih dulu berangkat. Cerita sukses semacam itu merangsang mereka mengikuti program transmigrasi. Ke 10 KK itu nantinya akan mendapatkan satu rumah, lahan usaha seluas 2 hektar, jaminan hidup 12 bulan dan bantuan lain yang bisa dikembangkan dan dibudidayakan bagi kesejahteraan transmigran.
Dilaporkan, sejak Pelita I tahun 1980-an silam sampai saat ini, transmigran asal Wonogiri tercatat ada 25.449 KK atau 90.006 jiwa. Mereka tersebar di Pulau Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Irian Jaya. (bsr)