infowonogiri.com-WONOGIRI-Dwi Ardiyanto (17), siswa kelas XI SMK Pancasila 2 Jatisrono, Wonogiri hilang di sekitar pantai Parangtritis. Hingga Selasa (29/11) warga asal Dusun/Desa Gondangsari RT1 RW3 Kecamatan Jatisrono, Wonogiri itu belum diketahui keberadaannya.
Keluarga korban terus menunggu kabarnya. Sejumlah guru dan kerabat korban dari Jatisrono berangkat ke Parangtritis, Selasa (29/11) untuk mencari tahu nasib Dwi Ardiyanto. Rombongan terdiri dari kakak korban, Daryuni, Kepala dan Wakil Kepala SMK, Kepala Desa, serta beberapa petugas kepolisian.
Informasinya, Dwi Ardiyanto hilang di pantai Parangtritis Jogjakarta, pada sekitar pukul 13.30 Senin (28/11). Keluarga menerima kabar tersebut pada pukul 16.00. Ceritanya, Dwi berangkat dari rumah Senin pagi, ke Jogja dalam rangka kunjungan industri ke PT.Quick di jalan Magelang, Yogyakarta. Dwi berangkat bersama 42 siswa kelas XI, didampingi guru pembimbingnya.
Karena ada waktu longgar, para siswa berwisata ke pantai Parangtritis. Namun tiba-tiba, saat mereka bermain di bibir pantai, sejumlah siswa terseret ombak. Dua orang berhasil menyelamatkan. Namun Dwi gagal menyelamatkan, diduga hilang digulung ombak.
“Kami berharap Dwi segera ditemukan. Syukur kalau dalam keadaan selamat,” ujar keluarganya. Kapolres Wonogiri AKBP Ni Ketut Swastika melalui Kasatreskrim AKP Sugiyo membenarka pihaknya menerima laporan tersebut dari Polsek Jatisrono. Namun karena TKP tersebut di Parangtritis, maka menjadi kewenangan polisi setempat. “Anggota Polsek membantu mencari ke sana,” ujarnya. ([email protected])