infowonogiri.com-WONOGIRI-Seorang gadis desa bernama Rini (18) warga Dusun Tunggur Desa Tamansari Kecamatan Slogohimo meninggal dunia akibat kecelakaan lalulintas di Jl Raya Slogohimo – Purwantoro, (7/7) kemarin. Penyebab kecelakaan melibatkan sepeda motor B 4028 BW dengan bus PO Gunung Mulia AD 4028 FG.
Rini mengalami luka parah di kepalanya sehingga meninggal di tempat kejadian perkara (TKP) yaitu di Dusun Butuh Slogohimo. Sebelum terjadi kecelakaan Rini berboncengan dengan dua kawannya dalam satu kendaraan, bertiga satu kendaraan. Dia duduk di jok bagian paling belakang. Motor tersebut meluncur dari arah barat ke timur.
Sebelum kejadian, dari arah belakang korban ada bus jurusan Solo-Purwantoro. Jalur tersebut saat itu sepi dan sempit. Pengemudi bus bernama Wiyono (45) warga Pokoh Wonoboyo Wonogiri berusaha menyalip motor tersebut. Wiyono membunyikan klaksonya berulang ulang. Rini dan kawannya menjadi gugup dan tidak mampu mengendalikan.
Motor oleng ketiga penumpang terjatuh. Pada saat bersamaan bus tersebut melintas. Tubuh korban yang terpental ke kanan jalan (selatan) diduga terlindas bus. Kawan kawan Rini terjatuh ke sisi utara jalan, kondisinya juga terluka dan dirawat di Rumah Sakit Amal Sehat Slogohimo.
Kondektur Gunung Mulia Basuki (41) dan kernetnya (Harno (35) membenarkan supirnya menyalip pengendara motor tersebut. Namun dia menyatakan tidak tahu apakah menabrak atau menyerempat motor korban atau tidak.
“Saat itu jalan sepi, tidak ada saksi satupun. Kecuali kondektur dan kernet. Saya sudah berhasil nyalip, saat lihat kebelakang ternyata ada pengendara motor terkapar, lalu supir saya suruh berhenti, mau saya tolong, saya gak berani,” kata Basuki.
Sehari kemudian, Jumat (8/7) terjadi tabrak lari antara pengendara motor susuki Shogun dengan AD 3267 V dengan mobil tak dikenal. Terjadi di depan Wisma Haji Brubuh Ngadirojo Wonogiri. akibat lakalantas tersebut dua orang terluka parah dan satu orang meninggal dunia.
Korban terluka parah bernama Kusnandar (37) warga Randusari RT 01 RW 04 Desa Ngadirojo Kidul Kecamatan Ngadirojo. Sedangkan yang meninggal adalah pemboncengnya yaitu istrinya bernama Wahyuni (30). Kronologisnya, saat itu korban dan mobil tak dikenal sama sama meluncur dari arah barat ke timur. Sampai di TKP diduga mobil tersebut menyerempet sepeda motor hingga terjatuh. Akibatnya motor terjatuh dan terluka parah.
Kapolres Wonogiri AKBP Ni Ketut Swastika melalui Kasatlantas AKP Joeharno didampingi Kanitlaka AKP Jumari membenarkan telah menerima dan menangani lalakantas tersebut. barang bukti dan saksi saksi masih dalam pemeriksaan penyidik Satlantas. ([email protected])