infowonogiri.com-WONOGIRI-Makin maraknya pergaulan bebas remaja merupakan dampak buruk dari terlalu percayanya orangtua menyerahkan tanggung jawab pendidikan anaknya di lembaga pendidikan saja. Padahal pendidikan yang utama ada pada keluarga.
Begitu kata Wakil Bupati Wonogiri, Yuli Handoko saat membuka seminar Peran Orang Tua Dalam Menyelamatkan Masa Depan Bangsa dan Negara Dengan Melindungi Perempuan dan Anak Dari Tindakan Kekerasan dalam Rangka Peringatan Hari Ibu ke-83 2011, Senin (12/12).
Asisten Sekda Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat, Bambang Haryadi selaku penyelenggara seminar, menyatakan acara ini diikuti oleh pengurus TP PKK Desa/Kelurahan, Kepala Cabang Dinas Pendidikan se-Wonogiri, para guru BP SD, SMP dan SMA di Wonogiri Kota dan organisasi perempuan.
Hadir sebagai pembicara Ir. H. Sukma Setiabudhi, MBA, CRM. Ia memaparkan judul “Menjadi Orangtua Yang Cerdas Diri dan Cerdas Gaul Untuk Menyelamatkan Masa Depan Generasi Muda dan Kelangsungan Hidup Berbangsa dan Bernegara.
Pembicara lain adalah Dr. Phil. Dewi Candraningrum, M.Ed lulusan dari Universitas Munster Jerman yang menyampaikan materi berjudul “Mengapa Perempuan Mati di Rumahnya,” ([email protected])