infowonogiri.com-WONOGIRI-Di Desa Ngandong Kecamatan Eromoko ada dua ekor kambing yang mengalami kelainan. Yang satu ekor berkaki dua berumur tiga bulan. Yang satunya lagi berkaki tiga berumur dua minggu.
Kambing berkaki dua adalah milik Lestari (35) warga Dusun/Desa Ngandong RT 3 RW 01 Eromoko. Kedua kaki kambing betina itu hanya tumbuh di bagian belakang. Di bagian depannya hanya ada semacam daging tumbuh yang menyerupai kaki, namun tidak berfungsi sebagaimana dua kaki yang tuumbuh di bagian belakang.
Meski hanya memiliki dua kaki, namun kambing tersebut bisa berjalan meski tampak kesulitan. “Jalannya seperti loncat-loncat, terkadang berjalan. Misalnya saat akan menyusu,” ujar Lestari. Yang menggelikan, kambing tersebut cenderung berjalan mundur atau ke belakang dari pada ke depan. Tampaknya kambing tesebut tidak mampu mengimbangi tubuhnya jika berjalan ke depan.
Lestari, berharap kambing tersebut hidup sampai usia dewasa. Agar kambing tersebut tetap hidup, Lestari merawatnya benar. Antara lain kambing itu diperlakukan secara khusus. Setiap pagi dan sore tubuhnya dibersihkan. Disuplai minuman susu formula. Saat sore hari, dikandangkan secara khusus ke dalam kardus dan diselimut. “Sampai saat ini masih sehat dan gemuk,” katanya bangga.
Dikaitkan dengan hal ghaib, Lestari pernah bermimpi mengejar sapi. Tetapi sapi itu menghilang sebelum tertangkap. “Keesokan harinya kambingku melahirkan kambing berkaki dua,” katanya.
Sedangkan kambing berkaki tiga adalah milik Widodo (40) warga Dusun Kebonpakel RT 1 RW 07. Kambing jantan umur 14 hari itu dua kaki berada di bagian depan. Satu kaki lagi di bagian belakang di sisi kanan. Pada bagian pantat sisi kiri tidak ditumbuhi kaki sama sekali, rata seperti bagian perutnya. “Kambing ini pernah mau dibeli Rp.2 juta, tapi tidak saya jual. Saya berniat merawatnya,” katanya. ([email protected])