GGLINK-NEWS-WONOGIRI-Penyebab kematian bayi berumur sekitar satu tahun mulai terkuak jelas. Penyebab kematian anak pertama Pegawai Pasar Batueretno, Tunjung Kusnowo, itu dikarenakan korban tersiram bensin di wajahnya. Balita nahas itu bernama Wahyu Fadil K (1th) lahir 28 Oktober 2009. Anak pertama satu satunya pasangan Tunjung Kusnowo (35) dan Widayatsih (28) warga Dusun Stren 01 RW 08 Desa Kudi Kecamatan Batuwarno.
Itu dikemukakan oleh Camat Batuwarno Agus Sarmanto dan Sekcam Batuwarno Cokro, Minggu (17/10). “Jadi penyebab kematian korban bayi berumur setahun lebih itu bukan karena sengaja meminum bensin, tapi karena wajahnya tersiram bensin. Sehingga bensin itu masuk ke dalam hidung dan sampai ke paru paru dan jantungnya. Itulah yang menjadi penyebab utama kematian bayi tersebut,” ujar Agus Sarmanto.
Dijelaskan, saat itu bayi tersebut sudah waktunya sarapan pagi, karena ibunya sedang sibuk urusan dapur, balita tersebut bermain sendiri di rumahnya, yang kebetulan berjualan bensin eceran di rumahnya. Sedangkan ayahnya sudah berangkat bekerja sebagai penarik retribusi di pasar. Dimungkinkan, bayi malang itu mengambil bensin lalu tumpah mengenai mukanya. “Mungkin glagepan karena wajahnya tersiram bensin,” katanya.
Peristiwa itu diketahui oleh neneknya Larmi (52) yang tinggal dekat rumah duka. Peristiwa terjadi sekira pukul 07.00. Korban sempat dilarikan ke rumah sakit namun belum sampai tujuan korban meninggal dalam perjalanan. Akibat musibah itu, kedua orang tua korban dan warga sekitar sangat merasa kehilangan.
Camat Batuwarno dan Sekcam Batuwarno, mengingatkan agar peristiwa itu menjadi pelajaran penting bagi warga sekitar dan warga manapun. Agar peristiwa semacamnya tidak terulang lagi. “Ini peringatan bagi kita sebagai orang tua, agar momong dan memerhatikan anak-anaknya secara sungguh sungguh,” tandas. (bsr)