infowonogiri.com-WONOGIRI-Dealer sepeda motor Indojaya Wonogiri di A Yani Wonogiri Kota, tepatnya di lingkungan Salak, Kelurahan Giripurwo dibobol maling, Rabu (15/6/11). Beruntung puluhan sepeda motor gres terselamatkan berkat pintu gerbang dealer tetap terkunci tampa bisa dibuka.
Namun demikian pemilik Dealer tersebut, Haryono (58) merugi puluhan juta. Haryono adalah warga Kerdukepik, Giripurwo, Wonogiri. Kapolres Wonogiri AKBP Ni Ni Ketut Swastika melalui Kapolsekta Wonogiri AKP Hadijah Shahab, mengemukakan, bahwa pencurian itu terjadi pada dini hari. Pelaku diduga masuk melalui atap kantor dealer depan Plinteng Semar itu. “Kerugian sekitar Rp.25 juta dan dua unit hand phone.
Uang dan HP tersebut dicuri dari laci, dengan cara merusak kunci pengamann,” terang Kapolsekta. Dari hasil identifikasai dan penyelidikan, diduga pelaku berhasil naik ke plafon setelah memanjat tembok bangunan setinggi tiga meter dan memotong atap berbahan seng. Pelaku dimungkinkan juga kembalai melalui jalan semula. Sebab di samping tembok terdapat sekat-sekat sehingga bisa dimanfaatkan untuk naik ke atap. Pencuri ditaksir lebih dari seorang. Diperkirakan mereka beraksi pada Selasa malam. Baru ketahuan Rabu (15/6/11) pagi.
Saksi yang tahu pertama kali adalah Purwati (36) karyawati dealer tersebut saat membuka pintu ruangnya. Di ruangnya terdapat pecahan plafon. “Kita sudah olah TKP. Hasil olah TKP kita jadikan bahan untuk lidik. Barang bukti di lokasi juga ada yang kita amankan, diharapkan bisa sebagai alat petunjuk,” katanya. (bsr)