infowonogiri.com-WONOGIRI- Anak anak muda sekarang banyak yang tidak mau menekuni kesenian khas Jawa. Bahkan tidak jarang yang merasa gengsi mempelajari Kebudayaan nenek bangsa sendiri. Kesenian tradisional jawa, salah satunya seni karawitan mulai hampir punah. Sebagai generasi muda penerus bangsa seharusnya turut perduli menyelamatkan kebudayaan ini.
Memelajari seni karawitan memang tidak mudah. Membutuhkan kesabaran dan konsentrasi untuk bisa memahami notasi yang akan dimainkan. Instrumen seni Karawitan cukup banyak. Antara lain bonang, bonang penerus, balungan (demung, saron, saron penerus), rebab, gender, slinthi, kethuk, kenong, kempul, gambang, siter, suling, kendhang, gong dan masih banyak lagi.


Alat kesenian asli dari bumi pertiwi ini sudah banyak yang diklaim oleh Negara lain. Karena itu, sudah selayaknya generas muda harus bekerja keras untuk menyelamatkan peninggalan dari nenek moyang kita. Dalama rangka nguri nguri budaya jawa, beberapa sekolah di Wonogiri menyelenggarakan ekstrakurikuler seni Karawitan. Antara lain SMAN 2, SMAN 3, SMPN 2 dan SMPN 3 semuanya di Wonogiri. (N2i/goes)

By Redaksi

One thought on “Kesenian Tradisional Harus Dipertahankan”

Tinggalkan Balasan