GGLINK-NEWS-WONOGIRI-Dua anak remaja seusia SMP dan SMA ditangkap masa beberapa jam setelah melarikan diri usai membobol rental Play Station (PS) di Donoharjo Wuryorejo Wonogiri, Kamis (25/11). Adalah DPW alias Pece (17) warga Kaloran Giritirto Wonogiri dan AZF (16) warga Cubluk Giritirto Wonogiri.
Kedua pelaku diserahkan ke Mapolsek Selogiri setelah sebelumnya sempat dijotos beberapa kali, meski dihajar namun kedua pelaku tampak tidak mengalami luka parah. Barang hasil curian dua unit PS2 dan sebuah ponsel merek Ht diamankan polisi dan tas jinjing yang digunakan untuk menggondol hasil curian.
Kapolres Wonogiri AKBP Drs Nanang Avianto melalui Kapolsekta Wonogiri Hadijah Sahab mengemukakan, kedua pelaku mencuri palyer PS di rumah milik Suparno takmir masjid Al Falah kawasan Komplek Gor Giri Mandala Wonogiri. Kedua pelaku berkasi sekira pukul 03.00. Modusnya pelaku masuk ke ruang PS yang tidak terkunci.
Pemiliknya tidak mengetahui hartanya digondol maling, karena tertidur lelap. Namun ada saksi yang mengetahuinya. “Kedua pelaku tidak biasanya datang ke PS-an. Ada yang mengetahui dari PS-an pergi membawa tas, terungkapnya karena pemilik dan warga melacaknya,” ujar Kapolres Wonogiri AKBP Drs Nanang Avianto melalui Kaposlekta Wonogiri.
Mereka kini diamankan di Mapolsekta guna dilakukan penyidikan. Barang bukti ponsel dan dua unit PS serta tas diamankan sebagai barang bukti. Kepada polisi mereka mengakui semua perbuatnnya. “Tadi malam saya mendem, lalu saya mencuri, paginya ditangkap di rumah, lalu dipukuli oleh 20-an orang,” katanya Pace. ([email protected]).