infowonogiri.com-JAKARTA-Paguyuban Keluarga Wonogiri (PAKARI) kerja sama dengan Trah Mangkunegaran (Trah Samber Nyowo) berencana akan menggelar Ringgit Purwo sedalu natas dengan tiga pakeliran sekaligus dengan kelir berukuran 35 meter, pada Sabtu (9/12/11) mendatang di Jakarta. Wayangan dengan kelir 35 meter tersebut akan dinilai oleh tim Museum Rekor Indonesia (MURI).
Hal itu terungkap dalam rapat persiapan menyambut bulan Suro 1945 (penanggalan Jawa) atau bersamaan Tahun Baru 1433 Hijriyah, yang digelar Minggu (27/11/11) di Sekretariat PAKARI Jl. Leuser 23 Jakarta Selatan. Rapat tersebut dihadiri oleh pengurus PAKARI antara lain, Ketua Umum Ary Susanto, Leles Sudarmanto, Ngadino, dan Sastro. Terungkap dalam rapat, kata Suran asal kata Suro-an.
Rencana pakeliran semalam suntuk itu akan digelar di Pondok Pesantren Al Kamal Kedoya Jakarta Barat. Selain itu, rencananya akan disiarkan langsung melalui radio online (radio streaming) di Wonogiri. ([email protected])
Acaranya memang benar 2 Manteb…!!!!!!!!, saya nonton dari Jam 7 malem Nganti jam 4 Pagi…