INFOWONOGIRI.COM-KOTA- Giripurwo FC dinobatkan sebagai Kampium Juara Camat Cup 1. Tim ini mengalahkan Wonoboyo FC 3-0 pada grand final Piala Camat Cup 1, Minggu (4/8/2024) di lapangan Bantarangin Wonoboyo Wonogiri.
Atas kemenangan itu Marvian dkk berhak mendapatkan dua Piala. Piala bergilir dan piala juara 1 serta uang pembinaan Rp.4 juta. Striker andalannya, Ronan juga menjadi top score dengan 4 gol.
Kemenangan Giripurwo FC 3 gol tanpa balas dicetak Ronan dua gol. Gol pertama dicetak menit ke 24. Gol kedua di babak kedua menit ke 45. Sedangkan ketiga “gol bunuh diri” menit 55 Eko Rahmat pemain pengganti Wonoboyo FC yang dimainkan di menit-menit akhir. Dia salah menghalau bola tendangan pojok lawan. Bola masuk gawang sendiri, pada posisi kipernya keluar sarang.
Sedangkan Wonoboyo FC juara ke dua. Adi Les dkk mendapatkan hadiah piala kedua dan uang pembinaan Rp.2 juta. Pemain terbaik diraih Prastowo Yudho Wonoboyo FC.
Kesebelasan Wuryorejo FC meraih juara ketiga. Sugeng Riyanto dkk mendapatkan piala dan uang pembinaan Rp.1 Juta. Untuk Purwosari FC harus puas meraih piala ke empat.
Upacara penutupan turnamen Sepak Bola Camat Cup 1 dilakukan oleh Camat Wonogiri Fredy Sasono dengan ucapan Alhamdulillah. Penyerahan piala bergilir dilakukan oleh Camat Wonogiri, Juara 1 oleh Kepala Dispora Haryanto, Juara 2 oleh Ketua KONI Wonogiri Sungkono, Juara 3 Kapolsekta, Juara 4 Danramil. Top Score oleh Kepala Lurah Wonoboyo dan Pemain Terbaik oleh Askab PSSI Wonogiri Budi Narwanto. (Bagus Sarengat)