infowonogiri.com-WONOGIRI–Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari pegawai eks honorer daerah yang masuk database sesuai PP No 48 tahun 2005 di Kabupaten Wonogiri, seluruhnya telah dapat diangkat menjadi PNS dan telah menempati formasi yang sesuai pada seluruh SKPD.
Bahkan, sampai saat ini sebagian CPNS honorer tersebut sudah diangkat menjadi PNS. Hal tersebut diungkapkan Bupati Wonogiri H. Danar Rahmanto saat membuka Diklat Prajabatan Golongan II Reguler angkatan II serta Golongan I dan II Eks Reguler angkatan VII, di pendopo rumah Dinas Bupati, Selasa (12/7).
“Bahkan, sebagian kecil CPNS eks honorer yang paling terakhir menerima SK pengangkatan, saat ini mulai memasuki tahap pengembangan dan peningkatan SDM melalui Diklat Prajabatan,” lanjutnya.
Bupati mengungkapkan bahwa beberapa waktu lalu pimpinan daerah yakni Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Walikota, secara bertahap juga mengikuti pendidikan dan latihan di Jakarta. Konsepnya seperti diklat prajabatan.
“Konsepnya sama seperti diklat ini, karena memang tujuan diklat salah satunya mengembalikan karakter bangsa. Tapi pada kurikulum diklat prajabatan ini, materi yang diajarkan lebih banyak tentang pembentukan sikap, perilaku, dan pola pikir seorang aparatur sehingga mampu mendukung pelaksanaan reformasi birokrasi menuju good governance.”
Ditambahkan bahwa suatu saat nanti para peserta diklat prajabatan ini akan menjadi pimpinan atau memegang suatu jabatan di masa mendatang. Untuk itu mutlak diperlukan sosok PNS yang tidak hanya professional dan memiliki kompetensi, tapi harus berkepribadian baik, serta memliki pola pikir bahwa bekerja merupakan wahana untuk berkarya, belajar, bersilaturahmi, beramal, dan beribadah.
Sementara itu, menurut kepala BKD Kabupaten Wonogiri Rumanti Permanandyah, SH, MM diklat dilaksakan selama 16 hari kerja mulai tanggal 12-29 Juli. Untuk golongan III, diklat Prajab berlangsung di UPT SKB Wonogiri dan untuk Golongan I dan II berlangsung di BLK Wonogiri. Para widyaiswara berasal dari Badan Diklat Provinsi Jawa Tengah dan pejabat struktural di Wonogiri. ([email protected])