infowonogiri.com-WONOGIRI-Bupati Wonogiri, H Danar Rahmanto mempromosikan kemudahan mendapatkan utangan (kredit) di Bank Jateng kepada para pegawainya, Jum’at (3/2) di halaman Pendopo Rumah Dinas Bupati Wonogiri. Sistem penggajian melalui Bank Jateng memudahkan kredit karena system angsuran dipotong melalui gaji bulanan.

PNS di lingkungan Sekda diminta memanfaatkan kredit Personal Loan untuk meningkatkan kesejahteraan. “Akses kredit yang mudah bagi PNS bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan. Jangan sebaliknya mudah mendapatkan kredit malah susah terus,” pesan Bupati.

Saat ini Pemda telah menerapkan system elektronik untuk pengambilan gaji PNS. Setiap PNS telah memilik Kartu Pegawai Elektronik (KPE) yang bisa bermanfaat untuk akses pelayanan kesehatan. Awal tahun ini BKD dan Satpol PP telah menerapkan system elektronik tersebut.

Bank Jateng juga memiliki program bagi peningkatan kesejahteraan melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR). Bunga KUR per mulai 1 Februari 2012 turun dari 14% menjadi 13% per tahun. Ada juga kredit KKPE (Kedit Ketahanan Pangan dan Energi) yang hanya dikenai bunga 5%.

Pimpinan Cabang Bank Jateng Wonogiri, Adi Cahyono mengemukakan KKPE ini diperuntukkan bagi usaha pengembangan tanaman pangan, hortikultura, perkebunan, peternakan, pengadaan pangan dan pengadaan/peremajaan mesin pertanian. ([email protected])

By Redaksi

2 thoughts on “Bupati Promosikan Kemudahan Kredit di Bank Jateng”

Tinggalkan Balasan