infowonogiri.com-EROMOKO-Bicara jalan rusak, atau jalan jelek di wilayah Kabupaten Wonogiri, tidak ada habis-habisnya. Salah satunya, adalah jalan jalur alernatif yang menghubungkan wilayah Kecamatan Eromoko dengan Baturetno, tepatnya sebelum jembatan Mojosawit.

Jalan tersebut tampak rusak parah. Bahkan jalan tersebut terlihat seperti belum pernah diaspal, padahal informasinya jalan tersebut sudah pernah dibangun dengan aspal. Namun karena terlalu parah rusaknya, aspal bangunan lama tidak terlihat lagi.
Yang terlihat adalah hanyalah seperti jalan macadam alias jalan jawa. Padahal jalan tersebut terakhir dibangun sekitar awal 2011 lalu, namun kerusakan sudah cukup parah. Bisa jadi karena kualitas bangunan atau bisa jadi karena faktor lain.

Jalan tersebut melintasi Desa Plumbon, Kelurahan Ngadirejo, Kelurahan Minggarharjo  menuju ke Mojosawit dan Desa Ngrakung serta menuju ke pasar di Perempatan Kecamatan Giriwoyo. Kira-kira kerusakan jalan mencapai 10 KM. ([email protected])

By Redaksi

One thought on “Salah Satu kondisi jalan di Wonogiri yang perlu perhatian pemerintah”

Tinggalkan Balasan