
INFOWONOGIRI.COM-JATISRONO-
Meta meraih nilai 90,33. Peringkat kedua di ditempati Endah Wulandari siswa kelas XII IPA 3 dengan nilai 89.83.Peringkat ke tiga Ida Kristiana siswa kelas XII 1 dengan nilai 89.67. Peringkat 4, 5, dan 6 ditempati oleh Utami Jaya Putri Kelas XII IPS 1 (86.67), Ema Dwi Murniyati Kelas XII IPS 3 (86.00) dan Ines Ayu Novita Kelas XII IPS 1 (85.00).
Siapa sih Meta itu? Di sela sela kegiatan pelepasan siswa/i kelas XII, Rabu (20/5) wartawan INFOWONOGIRI.COM, berhasil menemui Meta di SMAN 1 Jatisrono Wonogiri. Meta adalah anak petani.
Meta anak dari pasangan Siman 50 tahun dan Dwi rianti 45 tahun. Meta anak ke dua dari tiga bersaudara yang tinggal di Malangsari RT 01 RW 02 Desa Pandeyan Kecamatan Jatisrono. Meta tergolong anak yang memiliki tekad dan pendiriannya kuat.
Meta berhasil meraih mimpinya dengan mendapatkan nilai terbaik. Nilai itu sudah menjadi targetnya “Banyak memanfaatkan waktu luang untuk belajar. Itu resepnya,” katanya. Pesan Meta untuk adik-adik kelasnya, tetap semangat tingkatkan prestasi.
Tak lupa meta mengucapkan terima kasih kepada semua gurunya dan kawan kawannya. Kedepan Meta berencana akan melanjutkan kuliah di UNES Semarang.[N420]

