infowonogiri.com-WONOGIRI-
Pemindahan tersebut dibahas dalam Rapat Koordinasi Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Wonogiri, Jum’at (6/9) di Ruang Data Setda Kabupaten Wonogiri. Rakor tersebut dihadiri 22 pengurus dari tota pengurus sebanyak 35 orang. Kepala Disperindagkop dan UMKM, Ir. Guruh Santoso, MM, juga hadir.
Rakor dipimpin oleh Ir. Muchalimah Kuswara Putri, MM selaku Ketua Harian II dan Siti Hatmini selaku Ketua Harian I. Dekranasda Kabupaten Wonogiri telah dilantik sejak tahun 2011.
Dasarnya SK Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah Propinsi Jateng Nomor 24/DEKRAN.JTG/SK/XI/2011 untuk masa jabatan 2010 hingga 2015 mendatang.
Diharapkan dengan adanya Dekranasda ini maka industri kerajinan yang merupakan warisan seni dan budaya bangsa dapat terbina sehingga dapat meningkatkan inovasi, kreatifitas, ketrampilan serta meningkatkan pembangunan nasional dan daerah.[Bagus]


