infowonogiri.com – KARANGTENGAH – Seorang ibu dan anak meninggal dunia pasca persalinan di Rumah Bersalin Swasta (RBS) Heni Setya Handayani Dusun Belang Desa Temboro Kecamatan Karangtengah, Rabu (24/3).
Pasien ibu bersalin Sunarmi (37) alamat Dusun Joso RT 02 RW 17 Desa Temboro Kecamatan Karangtengah. Sedangkan bayi yang dilahirkan, berjenis kelamin perempuan, berat badan 2,8 Ons, dan panjang 51Cm. Sunarmi melahirkan pada pukul 02.00 WIB.
Bayi terlahir sudah dalam kondisi lemas dan dan akhirnya positif dinyatakan meninggal tidak lama berselang, di RBS Heni.
Sedangkan ibunya meninggal di RS Medika Mulya dirawat sesaat di RSMM Ngadirojo setelah dirujuk. Sunarmi meninggal pukul 05.00 WIB. Pihak kepolisian setempat masih melakukan lidik.
Kedua jasad ibu dan anak tersebut saat ini disemayamkan di rumah duka. Kapolsek dan Muspika serta perangkat desa setempat tengah berada di RBS. Sedangkan Bidan Heni pergi ke Kampus Poltekses Surakarta.
Menurut Ria, salah satu bidan yang menangani, meninggalnya bayi tersebut akibat lehernya terlilit usus. Sedangkan ibunya karena trauma. (Bagus)