
infowonogiri.com – KARANGTENGAH – Camat Karangtengah Heri Indriyastono SSTP melaporkan, bahwa tingkat pendapatan ekonomi perkapita cukup tinggi. Menurutnya berdasarkan data statisitik, pendapatan penduduk Karangtengah tertinggi dibandingkan dengan 24 Kecamatan se Wonogiri.
Faktor pendukung tingginya pendapatan bersih karena penghasilan dari janggelan dan cengkeh. “Karangtengah mempunyai penghasilan cukup tinggi. Pendapatan bersih tertinggi se kabupaten Wonogiri dibandingkan kecamatan lain. Karangtengah punya janggelan dan panen cengkeh,” katanya.
Tahun ini, menurut Heri, dua kali lipat lebih melimpah dibandingkan panen cengkeh setahun silam. Namun tidak diaporkan detil hasil produksi cengkehnya. Penjualan cengkeh tahun ini mencapai Rp.15 M hingga Rp.16 Milyar. Harga cengkeh basah Rp.27.000. Cengkeh kering Rp.85.000.

Janggelan dan cengkeh berperan besar mendongkrak pendapatan perkapita penduduknya. “Bulan ini (Juli,red) tidak kurang dari 60 sepeda motor baru dikirim ke Karangtengah. Itu baru dari satu dealer, belum dealer lain,” katanya.
Di hadapan Bupati Wonogiri, Heri melaporkan pernah menghadiri pertemuan paguyuban camat Kabupaten Pacitan. Di sana ia menyampaikan potensi cengkeh dan janggelan. Karena itupun Heri merasa bangga.
“Kita tidak perlu minder, meski sarana prasarana jalan mengalami kerusakan cukup parah,” kata Heri pada acara Tarling Bupati Wonogiri H Danar Rahmanto di masjid Baitul Hidayah Desa Temboro Kecamatan Karangtengah, Senin (30/7) kemarin.
Sebagai bentuk syukur atas melimpahnya panen cengkeh tahun ini, Camat Karangtengah merencanakan akan menggelar pentas wayang dengan dalang Warseno Slank. Camat Karangtengah berharap Bupati dan pejabat Muspida berkenan hadir, nantinya.
Tarling tersebut dihadiri oleh Bupati Wonogiri H Danar Rahmanto, Wakil Bupati Yuli Handoko, Ketua DPRD Wonogiri Wawan Setya Nugraha SSos, Kapolres Wonogiri AKBP Ni Ketut Swastika SIK, Anggota DPRD Komisi D DPRD Indun Suyitno yang juga warga setempat.
Hadir pula lima Kepala Desa se Kecamatan Karangtengah, dan tokoh Muspika Kecamatan Karangtengah. Di hadapan jamaah shalat taraweh yang mencapai 200 orang, Camat Karangtengah mengusulkan agar sarana jalan di Karangtengah dihotmik.[[email protected]]
Buat pemerintah wonogiri, coba dikecamatan lain juga ditanam cengkeh dan tanaman lain yanh ada nilai jualnya.
Jadi warganya juga bisa menikmati,
I?ååª ˜”*°•. tu jalanya udah rusak parah..mhon sgera ada tindakan