INFOWONOGIRI.COM-KOTA- Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang ke 51 DKK Kabupaten Wonogiri mengelar acara Jalan Sehat Bersama, Donor Darah dan Pemberian Tablet FE ( tambah darah) dengan star dan finis di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Jumat (13/11).
Acara HKN dihadiri seluruh perwakilan pegawai UPT Puskesmas se Kabupaten, perwakilan SKPD, siswa siswi SMP dan SMA/ SMK di sekitar Wonogiri Kota serta beberapa unsur elemen masyarakat.
Acara diawalai dengan Jalan Sehat yang diberangkatkan Oleh Pj Bupati Wonogiri Sarwa Pramana. Dilanjutkan rangakian kegiatan seperti lomba cucitangan, pemberian tablet FE kepada 3000 remaja putri SMP dan SMA/SMK, serta Donor Darah dengan hiburan elektone di halaman pendopo Kabupaten.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Wonogiri melalui Sekretaris DKK Antin Endah mengemukakan, bahwa pembagian fitamin tambahan khusus untuk menjaga kesehatan remaja putri dan ibu-ibu. Karena remaja putri dan ibu-ibu akan mengalami lesu dan drop ketika menjelang sampai dan pasca menstruasi (datang bulan). Dengan mengkonsumsi fitamin tambahan (FE) maka dapat mengurangi lesu, lelah dan malas pada perempuan. (N420/baguss)