Tak Berkategori  

Mantan Tukang Loper Kerupuk Rambak Terpilih Menjadi Kades Dua Kali

Dwi Prasetyo ST.Mantan Tukang Loper Kerupuk Rambak Terpilih Menjadi Kades Dua Kali | Foto Bagus
Dwi Prasetyo ST.Mantan Tukang Loper Kerupuk Rambak Terpilih Menjadi Kades Dua Kali | Foto Bagus
Dwi Prasetyo ST.Mantan Tukang Loper Kerupuk Rambak Terpilih Menjadi Kades Dua Kali | Foto Bagus

infowonogiri.com – WONOGIRI – Namanya Dwi Prasetyo ST. Usianya masih relatif muda. Ia baru berumur 34 tahun. Ayah dua anak kelahiran Wonogiri 17 Maret 1979. Ia bertempat tinggal di Dusun Kedungsono RT 04 RW 06 Desa Bulusulur Wonogiri Kota.

Dwi Prasetyo adalah Kepala Desa (Kades) Bulusulur Wonogiri Kota. Amanah tersebut diembannya sejak 2007 silam. Terhitung hingga saat ini sudah dua periode menjadi Kades. Periode pertama 2007-2012. Periode kedua baru dijalaninya, sejak Januari 2013 yang lalu. Dwi Prasetyo berhasil terpilih kembali tanpa pesaing. Tanpa ada lawan calon Kades. Alias lawan kotak kosong.

Seperti prediksi banyak orang, mayoritas warga Bulusulur memilih Pak Pras –panggilannya-, hampir 100 %. Jumlah pemilih saat itu sekira 4.400 orang. Salah satu modal dasar MasPras mampu mempertahankan kekuasaannya adalah ia dianggap berhasil mengurangi jumlah KK miskin.

Data versi PNPM Mandiri Perkotaan jumlah KK miskin Desa Bulusulur tahun 2007-2008 ada sekitar 1000 KK. Tahun 2011-2012 jumlah KK miskin tersisa 300-an KK. Angka itu menunjukan Pras berhasil mengurangi angka kemiskinan. Karena itulah masyarakat memilih kembali agar Pras melanjutkan memimpin Desa Bulusulur.

Siapa sesungguhnya Dwi Prasetyo?. Dwi mempunyai seorang istri bernama Anis Yuswiyartin. Pras- Anis adalah penduduk Wonogiri Kota. Dwi-Anis telah dikaruniai dua anak, semua lelaki yang baru berumur sekitar 5 tahun dan 2 tahun. Sebelum menjadi Kades, Dwi adalah pekerja bangunan. Latar pendidikannya yang sarjana teknik (ST) UMS Solo. Ia mengelola CV di bidang jasa konstruksi.

Ia bergabung dengan asosiasi konstruksi Aspekindo yang dipimpin oleh H Sutrisno. Selain menguasai di teknis, Pras juga mampu bekerja di lapangan. Modal itu membuat ia banyak bertemu dengan masyarakat. Iapun banyak dikenali warganya. Terlebih, Pras adalah pemain Volly di Desa Bulusulur Wonogiri Kota.

Karena kepribadiannya yang memasyarkat, H Sutrisno –saat itu Ketua PK Partai Golkar dan juga anggota DPRD II Kabupaten Wonogiri- memilih Pras sebagai anggota Satgasus PG Wonogiri Kota. Satu hal lagi yang membuatnya terkenal. Ia adalah tukang loper kerupuk rambak. Namun usahanya telah ditutupnya. Karena dua karyawannya diterima sebagai pegawai Pemda dan karyawan di perusahaan di Jakarta. Ia pula yang melantarkannya.

Meski demikian ia mengaku masih kekurangan. Antara lain, Dwi ingin mendirikan Badan Usaha Milik Desa (BUMD), membangun jalan menuju lahan pertanian. Sehingga hasil tani mudah terangkut. Membuat MCK bagi KK Miskin, Merehab Kantor Desa, dan Sarana Bermain Anak. Dan targetnya ditahun  2015 kelar.[Bagus]

Respon (2)

Tinggalkan Balasan