infowonogiri.com-WONOGIRI-Herman (35), seorang nelayan dilaporkan hilang di wilayah perairan Waduk Gajah Mungkur Wonogiri (WGM), Minggu (10/6). Herman diperkirakan hilang sejak pukul 18.00 Wib.
Herman adalah warga Dusun Godean RT 4/2 Desa Sendang Kecamatan Wonogiri.
Kapolsek Wonogiri Kota AKP Hadijah Sahab SH mewakili anggotanya, mengemukakan, korban hilang sejak pukul 18.00 WIB. Sebelumnya korban sempat diajak pulang oleh beberapa rekannya, usai memberi makan ikan nila di lokasi karamba jaring apung, namun dia menolak. Herman berpisah dengan kawannya. Kemudian diketahui perahu yang ditumpanginya telah menepi sendiri karena terbawa ombak hingga ke daratan di sisi timur lapangan WGM Loka Wisata WGM, namun Herman tidak tampak di perahu maupun di daratan. Saksi yang mencurigai Herman hilang karena tenggelam adalah
Sarif (51) dan anaknya saksi Sukma Agung Widodo (16) pelajar, Panji Bagaskara (16) pelajar. Kemudian hal itu dilaporkan ke warga dan ke Mapolsek Wonogiri dan Polres Wonogiri. Mulai pukul 19.00 hingga pukul 21.30 pencarian telah dolakukan oleh Tim SAR Polres Wonogiri, namun belum berhasil. Peencarian cukup sulit karena lokasi hilangnya Herman belum jelas. Selain itu suasana gelap dan di perairan yang dalam sekitar 10 meteran. Ratusan warga Masyarakat Gajah Mungkur (MGM) berada di lokasi kejadian turun di sekitar lokasi hilangnya Herman. Kepala Desa Sendang Budi Hardono menuturkan Herman adalah pendatang asal Bandung yang menikah dengan Menthik dan telah dikaruniai satu anak. “Kasihan dia, dia rajin kerja dan santun, dan tidak neko-neko,” ujar Kades Sendang di TKP. [bagus@infowonogiri.com]